BANDUNG, iNews.id - Jersey baru Persib Bandung terlihat makin nyentrik dengan kehadiran sponsor anyar. Corak kostum tempur Maung Bandung akan semakain ramai karena kehadiran dukungan dari produsen air minum kemasan, Le Minerale.
Komisaris sekaligus Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar menyambut baik hal tersebut. Dia ingin ini menjadi suntikan semangat untuk mempertahankan titel Liga 1.
"Terima kasih, kita bersama-sama untuk kembali mempertahankan bahkan merebut kembali gelar juara Liga 1,” kata Umuh dalam keterangannya, belum lama ini.
Sponsor baru itu akan ada dalam jersey tanding Persib Bandung. Simbol komitmen bersama dalam mendukung prestasi sepak bola nasional.