Sebelumnya dalam konferensi pers, Mourinho juga telah menegaskan kembali rasa cintanya kepada para pendukung Roma, setelah mereka menyanyikan namanya dalam kemenangan 2-1 atas Cremonese di Coppa Italia, Kamis (4/1/2024) dini hari tadi WIB.
“Saya tidak punya kata-kata lagi untuk para suporter ini. Ketika Anda kalah di kandang melawan tim yang secara teori harus Anda kalahkan, di hampir setiap stadion di dunia, penonton akan mencemoohnya. Itu akan merusak kepercayaan diri Anda, tapi kami kalah hingga menit ke-77 dan orang-orang terus mendukung,” tuturnya.
“Bagaimana mungkin saya tidak tergerak secara emosional oleh hal itu? Saya telah menang di banyak klub, banyak kota, memenangkan banyak trofi, namun tidak satupun dari mereka yang saya punya rasa suka dan ikatan emosional dengan para penggemar.”