Kabar Baik, Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia Segera Diperpanjang

maulana yusuf
Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia bakal segera diperpanjang. (Foto: PSSI)

JAKARTA, iNews.id - Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia bakal segera diperpanjang. Hal tersebut disampaikan langsung Ketua Umum, PSSI Mochamad Iriawan.

Sihir Shin Tae-yong membuat Timnas Indonesia senior hingga kelompok umur mulai berbicara banyak. Terbaru skuad Garuda dibawanya menang 3-2 atas Curacao pada FIFA Matchday 2022, Sabtu (24/9/2022).

Hasil ini cukup mengejutkan. Sebab Curacao memiliki peringkat yang jauh lebih tinggi.

Tapi nyatanya tim wakil CONCACAF itu bertukuk lutut di hadapan Shin Tae-yong. Catatan apik tersebut terukir tak lama setelah Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia U-19 dan senior lolos Piala Asia 2023.

Iwan Bule -sapaan akrab Mochamad Iriawan- memberikan apresiasi kepada eks pelatih Timnas Korea Selatan itu. 

"Permainan apik timnas Indonesia melawan Curacao masih lekat dalam memori kita. Semalam timnas Indonesia yang dibesut oleh Coach Shin (STY) berhasil mempersembahkan kemenangan melawan tim yang di atas kertas jauh lebih kuat. Lebih dari itu, mereka mempersembahkan kebahagiaan dan kebanggaan kepada segenap rakyat Indonesia," ujar Iwan Bule, di akun Instagramnya, Minggu (25/9/2022).

"Kita telah dan terus melihat bersama proses perbaikan yang dialami timnas Indonesia, baik di level senior maupun junior. Keberhasilan menembus Piala Asia 2023 di level senior dan junior adalah fakta yang terbantahkan. Belum lagi, perbaikan tingkat kedisiplinan, intensitas permainan, serta determinasi di lapangan. Kita percaya bahwa timnas Indonesia bergerak dan berproses ke arah perbaikan yang jelas," tambah Iwan Bule.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
5 jam lalu

Dean James Dapat Rapor Buruk saat Go Ahead Eagles Digulung Stuttgart 0-4 di Liga Europa

Soccer
1 hari lalu

Calvin Verdonk Cedera, Dipastikan Absen saat Lille vs Dinamo Zagreb di Liga Europa 2025-2026

Soccer
1 hari lalu

Pelatih Timnas Indonesia Wajib Libatkan Juru Taktik Lokal, Ini Tujuannya

Soccer
1 hari lalu

Seleksi Pelatih Timnas Indonesia Super Ketat, PSSI Uji 5 Kandidat dengan Daftar Pertanyaan Khusus

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal