Stefano Pioli mengatakan dua gol PSG itu terjadi karena menurunnya performa AC Milan. Dia mengakui PSG memberikan perlawanan yang cukup berat buat timnya dalam laga itu.
“Kami melakukan kesalahan dan mereka menghukum kami. Sejak saat itu segalanya menjadi lebih sulit. Kami memberikan lebih banyak ruang kepada lawan dan kami mendapat lebih banyak kesulitan,” ucapnya.
Kekalahan itu membuat AC Milan terdampar di dasar klasemen Grup F dengan 2 poin. Sementara PSG bercokol di puncak klasemen dengan angka 6. Sedangkan Borussia Dortmund dan Newcastle United sama-sama mengemas poin 4.