JAKARTA, iNews.id – Lionel Messi Al Fachri dicoret dari seleksi Timnas Indonesia U-17. Pelatih Garuda Asia Nova Arianto membocorkan alasannya.
Lionel Messi Al Fachri masuk dalam 32 pemain yang dipanggil untuk seleksi masuk Timnas Indonesia U-17. Berdasarkan data pemanggilan, Messi merupakan pemain yang berposisi sebagai bek.
Namun, pemain ASIOP itu dipulangkan Nova Arianto. Menurut pantauan iNews.id, Messi juga tidak terlihat dalam seleksi sekaligus latihan Timnas Indonesia U-17 di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta pada Kamis (8/8/2024) sore WIB.
Nova mengungkapkan, Messi memang sudah dipulangkan yang artinya tidak bisa melanjutkan proses seleksi. Eks pemain Persib Bandung itu mengakui Messi masih belum bisa memenuhi kriteria yang dibutuhkan Garuda Asia.
“Ya Lionel Messi sudah saya kembalikan,” kata Nova di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta pada Kamis (8/8/2024).
“Secara postur dan kualitas belum sesuai dengan yang saya harapkan,” tambahnya.