MIAMI, iNews.id- Lionel Messi terpesona dengan kemampuan 2 pemain debutan Timnas Indonesia Thiago Almada dan Enzo Fernandez saat laga melawan Honduras. Argentina menang 3-0 di laga itu.
Berlaga di Sun Life Stadium, Miami, Amerika Serikat, Sabtu (24/9/2022) pagi WIB, La Albiceleste membuat Honduras tak berkutik sepanjang pertandingan. Tiga gol mereka masing-masing ditorehkan oleh Lautaro Martinez (16’) dan dua gol Messi (45+2’ dan 69’).
La Pulga –julukan Messi- tentu menjadi sorotan dengan gol ke-85 dan 86-nya untuk negaranya dalam 162 pertandingan. Namun, dua bintang juga lahir pada laga itu, yakni Almada dan Fernandez.
Kedua gelandang berusia 21 tahun itu tampil sebagai pengganti di babak kedua. Mereka tampil apik menjaga stabilititas lini tengah tim besutan Lionel Scaloni itu dan juga menciptakan beberapa peluang berbahaya.
Messi pun terkesima melihat performa dua juniornya tersebut. Menurutnya, Almada dan Fernandez merupakan pemain yang sangat apik dengan kemampuan yang luar biasa.
“Saya melihat mereka bermain sangat bagus, mereka adalah pemain yang sudah kita kenal karena sudah berlatih bersama kami di panggilan timnas yang terakhir. Thiago talenta yang sangat segar, dia adalah pemain yang sangat cepat dan bisa melakukan banyak hal ketika satu lawan satu, dia juga sangat berani dan dia tidak takut pada siapa pun,” kata Messi dilansir dari Mundo Albiceleste, Sabtu (24/9/2022).