Lionel Messi Tunjukkan Sihirnya, Argentina Melaju ke Semifinal Copa America 2021

Cikal Bintang
Argentina melaju mulus ke semifinal Copa America 2021. Argentina membantai Ekuador 3-0 di perempat final Copa America 2021. (foto: Reuters)

GOIANIA, iNews.id- Argentina melaju mulus ke semifinal Copa America 2021. Argentina membantai Ekuador 3-0 di perempat final Copa America 2021.

Bermain di Stadion Olimpico Pedro Ludovico, Brasil pada Minggu (4/7/2021) pukul 08.00 WIB, Argentina tampil dominan. Mega bintang Lionel Messi tampil sebagai aktor kemenangan Albiceleste.

Messi mencatatkan dua assist dan satu gol di laga itu. Argentina lakan menghadapi Kolombia di semifinal Copa America 2021 pada Rabu (7/7/2021) pukul 08.00 WIB.

Jalan Pertandingan:

Albiceleste -julukan Argentina- langsung tampil menyerang sejak peluit babak pertama ditiupkan. Pasukan Lionel Scaloni langsung mengancam lewat serangan yang dibangun oleh Leandro Paredes dan Lautaro Martinez. Sayang, bola belum menemui jaring gawang.

Setelah itu, kali ini Lionel Messi mencoba peruntungan dari sisi kiri. Pertahanan Ekuador yang solid membuat gerak Messi terhambat namun berhasil melepaskan umpan lambung ke arah Giovani Lo Celso namun dihalau pemain bertahan Ekuador, Arboleda.

Argentina terus mendominasi babak pertama dengan terus menerus menyerang. Hal tersebut membuat Ekuador kewalahan, namun pertahanan mereka tetap solid.

Pada menit ke-14 Arboleda melakukan penyelamatan gemilang menggunakan kepalanya dengan mem-blok tendangan Lautaro Martinez. Sekali lagi, serangan Albiceleste masih buntu karena kuatnya permainan bertahan yang diciptakan Ekuador.

Ancaman selanjutnya datang dari Messi, La Pulga -julukan Lionel Messi- menyerang dari sisi kiri dan bergerak cepat setelah bekerjasama dengan German Pezzela. Namun sayang, tendangan Messi masih mengenai tiang gawang yang dijaga Hernan Galindez.

Di sepertiga akhir babak pertama, Ekuador menciptakan peluang emas melalui kerjasama para pemain depannya. Hasilnya, La Tricolor -julukan Timnas Ekuador- nyaris mencetak gol melalui Enner Valencia namun bola masih bergerak di samping gawang.

Di sisi lain, serangan Argentina akhirnya berbuah manis, Rodrigo de Paul berhasil menciptakan gol (40’) setelah mendapatkan umpan manis dari Messi memaanfaatkan kesalahan penjaga gawang Ekuador, Hernan Galindez. Albiceleste akhirnya unggul sementara 1-0 di babak pertama.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Internasional
29 hari lalu

Ternyata Ini Penyebab Tur Lionel Messi di India Rusuh

Soccer
29 hari lalu

Kondisi Adik Lionel Messi usai Kecelakaan Serius: Patah Tulang hingga Luka Bakar

Soccer
29 hari lalu

Adik Lionel Messi Kecelakaan Lalu Lintas hingga Derita Luka Bakar! Pernikahan Terpaksa Ditunda

Internasional
30 hari lalu

Terungkap, Segini Bayaran Lionel Messi saat Tur di India yang Diwarnai Kerusuhan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal