MILAN, iNews.id – Striker Inter Milan Romelu Lukaku ditawar Chelsea dengan harga yang fantastis. Kubu I Nerazzurri mulai tergoda?
Chelsea tampak serius ingin memulangkan Lukaku ke Stamford Brdige. Jurnalis Italia sekaligus pakar transfer sepakbola Eropa, Fabrizio Romano, menginformasikan jika The Blues sudah mengajukan proposal penawaran.
Menurut Romano, Chelsea menawarkan 100 juta euro (sekira Rp1,7 triliun) pada Inter. Selain uang, Chelsea turut menyertakan Marcos Alonso dalam penawaran itu demi mendapatkan jasa Lukaku.
Penawaran itu sangatlah besar di masa pandemi, seperti sekarang. Akan tetapi, Inter tidak memberikan respons positif pada Chelsea, menurut Romano.
Romano menyatakan Inter menolak penawaran Chelsea karena tidak ingin menjual pemain bintangnya lagi pada musim panas ini. Sebelumnya, Inter melepas Achraf Hakimi ke Paris Saint-Germain (PSG) meski bek kanan Maroko itu berjasa besar untuk keberhasilan I Nerazzurri menjuarai Liga Italia 2020/2021.
“Inter telah menerima pendekatan dari Chelsea untuk Romelu Lukaku. Tawaran sekitar 100 juta euro termasuk Marcos Alonso sebagai bagian dari negosiasi,” cuit Romano Selasa (3/8/2021).
“Dewan Inter menolak proposal tersebut karena mereka ingin mempertahankan Lukaku. Mereka selalu menganggap Romelu "tak tersentuh," sambugnya.