Mantan Kapten Timnas Indonesia Hamka Hamzah Dirikan Akademi Sepak Bola untuk Cetak Generasi Emas Tanah Air

Abdul Haris
Hamka Hamzah (tengah) memberi pencerahan kepada para pemain sepak bola usia dini di Hamka 23 Soccer School (H23SS)., Jumat (3/10/2025). (Foto: IST)

JAKARTA, iNews.id – Hamka Hamzah resmi memperkenalkan akademi sepak bola miliknya yang diberi nama Hamka 23 Soccer School (H23SS). Eks kapten Timnas Indonesia itu ingin menjadikan pengalaman panjangnya sebagai pemain profesional sebagai bekal untuk melahirkan generasi baru pesepakbola Tanah Air.

Hamka dikenal sebagai salah satu bek tangguh yang malang melintang di banyak klub besar Indonesia. Dari PSM Makassar, Persebaya, Persik Kediri, Persipura Jayapura, Mitra Kukar, Borneo FC, Arema FC, Persita, Rans Nusantara, hingga FC Bekasi, bahkan sempat memperkuat PKNS Malaysia. Kini, dengan lisensi kepelatihan yang dimilikinya, dia ingin menyalurkan ilmu kepada talenta muda.

“Saya ingin ikut berkontribusi melahirkan pemain-pemain terbaik lewat H23SS yang bisa mengangkat harkat martabat bangsa bersama timnas,” kata Hamka, Jumat (3/10/2025).

Hamka Hamzah mendirikan akademi sepak bola miliknya yang diberi nama Hamka 23 Soccer School (H23SS). (Foto: IST)

Akademi ini bermarkas di Rana Ground Soccer Field, Parigi, Tangerang Selatan. Latihan digelar tiga kali dalam sepekan, setiap Senin, Rabu, dan Jumat pukul 16.00 sampai 18.00 WIB. H23SS membuka pembinaan untuk kelompok umur mulai dari 6 tahun hingga 17 tahun.

Menurut Hamka, pembinaan usia muda adalah kunci penting untuk menciptakan timnas yang kuat. “Pembinaan yang hebat dan kompetisi yang sehat kunci menciptakan timnas yang kuat. Saya ingin memulainya dengan pembinaan yang benar, terstruktur, sistemik, dan masif,” ujarnya.

Lebih dari sekadar skill, Hamka menekankan pentingnya membangun mental tangguh bagi setiap pemain. 

“Selama ini saya melihat pembinaan usia muda masih berjalan apa adanya. Saya sudah siapkan program di H23SS agar pemain tak hanya punya kemampuan individu, tapi juga mampu bekerja sebagai sebuah tim dan tentunya punya mental yang kuat,” tegasnya.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
3 jam lalu

Siap-Siap! John Herdman Diumumkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pekan Depan

Soccer
11 jam lalu

Kejutan! Mantan Pemain Timnas Indonesia Pensiun di Usia 27 Tahun

Soccer
12 jam lalu

Media Belanda Sebut Karier Ivar Jenner di FC Utrecht Sudah Tamat

Soccer
2 hari lalu

Nova Arianto Buka Visi Besar! Timnas Indonesia U-20 Disiapkan Jadi Tulang Punggung Tim Senior

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal