Namun bagi Aurelio, Neymar tetaplah pemain hebat saat ini. Bek asal Brasil ini menilai Neymar memiliki kualitas dan bakat untuk memenangkan Ballon d'Or.
“Saya selalu mengatakan bahwa saya akan sangat kecewa jika saya menjadi dia (Neymar) Ambisi yang dia miliki, dan untuk kualitas dan bakat yang dia miliki, fakta bahwa dia tidak pernah memenangkan Ballon d'Or terasa salah,” kata Aurelio dikutip dari Goal Internasional, Jumat (15/4/2022).
“Dia memiliki semua syarat untuk melakukannya, tetapi saya tidak tahu apa yang telah terjadi,” tuturnya.
Namun, dia juga mengakui jika kehidupan Neymar di luar lapangan membuatnya tersingkir dari persaingan pemain-pemain terbaik dunia. Untuk itu, dia meminta Neymar merubah gaya hidupnya jika menginginkan trofi Ballon d'Or.
“Anda lihat (Cristiano) Ronaldo, (Lionel) Messi, mereka ada di level atas selama 10 atau 15 tahun, dan Anda tidak pernah mendengar tentang masalah di luar lapangan, tetapi Neymar selalu terlibat dalam hal-hal seperti ini,” paparnya.
“Dia harus menjauh dari hal-hal itu, karena dia mampu melakukan hal-hal luar biasa. Mungkin sekarang, seusianya, jika Anda tidak menjaga diri sendiri, itu bisa kembali dan menghantui Anda,” katanya.