HANOI, iNews.id - Tensi panas terjadi jelang Vietnam vs Indonesia pada leg kedua semifinal Piala AFF 2022. Media Vietnam blak-blakan mengulas statistik buruk Pelatih Garuda Shin Tae-yong.
Pada leg pertama Vietnam menahan imbang Indonesia 0-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (6/1/2023). Kini giliran The Golden Star yang menjamu Skuad Garuda di My Dinh National Stadium, Senin (9/1/2023) malam.
Media Vietnam Zing News memanaskan suasana jelang pertandingan penuh gengsi itu. Mereka menyoroti rekor buruk Shin Tae-yong kala menangani Timnas Korea Selatan sebelum melatih Indonesia.
"Pelatih Shin Tae-yong memiliki rekor terburuk dalam sejarah Korea Selatan. Sebelum datang ke Indonesia, pelatih Shin Tae-yong punya catatan buruk saat memimpin tim Korea," tulis judul artikel Zing News dikutip Minggu (8/1/2023).
Menurut statistik yang ditulis Zing News, Shin Tae-yong merupakan pelatih dengan tingkat kemenangan terendah dalam sejarah pelatih Timnas Korea Selatan. Juru taktik berusia 52 tahun itu hanya memiliki tingkat kemenangan 33,33%.