Pelatih Malut United Malah Senang Yakob Sayuri Dicoret dari Timnas Indonesia, Kenapa?

Andika Rachmansyah
Pelatih Malut United, Imran Nahumarury malah senang Yakob Sayuri tak masuk dalam daftar pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia. (Foto: Instagram/yassa_sayuri22)

TERNATE, iNews.id - Pelatih Malut United, Imran Nahumarury malah senang Yakob Sayuri tak masuk dalam daftar pemain yang dipanggil ke Timnas Indonesia. Menurutnya sang pemain justru bisa lebih fokus bersama klub.

Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert telah memanggil 27 pemain dalam daftar sementara untuk menghadapi Australia dan Bahrain dalam lanjutan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Masih ada tiga pemain lagi yang sedang merampungkan proses perpindahan federasi, yakni Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy.

Untuk nama-nama pemain yang dipanggil, sebenarnya tidak jauh berbeda seperti pada era pelatih sebelumnya, yakni Shin Tae-yong. Namun, ada juga nama-nama yang menghilang seperti Yakob Sayuri. 

Menanggapi tidak dipanggilnya Yakob ke Timnas Indonesia, Imran sama sekali tidak masalah. Eks pelatih PSIS Semarang itu justru menilai kalau ini menjadi hal yang bagus karena anak asuhnya bisa fokus bersama Malut United.

“Kalau saya positive thinking aja. Tiap pelatih punya cara masing-masing untuk pemilihan pemain,” tutur Imran dalam konferensi pers jelang laga kontra Persita Tangerang, dikutip Rabu (12/3/2025).

“Tapi bagi saya momen bagus agar pemain bisa fokus di Malut apalagi kita sedang punya tren bagus,” sambungnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
17 jam lalu

Terungkap! Emil Audero Nyaris Comeback ke Juventus sebelum Gabung Cremonese!

Soccer
18 jam lalu

Emil Audero On Fire! Siap Bikin Juventus Mati Kutu

Soccer
24 jam lalu

Calvin Verdonk Sebut Satu Rekan Setim yang Punya Skill Mirip Ronaldo Brasil, Siapa?

Soccer
2 hari lalu

Hasil Liga Italia: Jay Idzes Starter, Sassuolo Bungkam Tuan Rumah Cagliari

Soccer
2 hari lalu

Komentar Berkelas Emil Audero usai Clean Sheet dan Kembalikan Kejayaan Cremonese

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal