Saat ini Mourinho menduduki kursi pelatih Tottenham Hotspur. Juru taktik yang dijuluki The Special One itu mengambil alih pekerjaan Pochettino yang dipecat November tahun lalu. Meski demikian, Pochettino tak dendam. Persahabatan mereka di atas segalanya.
“Kami telah menjaga hubungan yang baik sejak saat di Spanyol. Saya sangat senang dia berada di Tottenham, menggantikan saya. Saya juga senang meninggalkan Tottenham dengan kondisi sekarang,” ujarnya.
“Dulu saya selalu berpikir akan menggantikannya. Dia berada di Madrid. Saya berkata ‘Oh, mungkin suatu hari saya bisa menggantikan Anda di Madrid’. Tetapi lihatlah bagaimana kehidupan berjalan. Dia telah mengambil tempat saya di Tottenham. Sulit dipercaya,” ucapnya.