Philippe Troussier Dikabarkan Jadi Dirtek Timnas Indonesia, Begini Kata PSSI

Andri Bagus Syaeful
Mantan Pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier disebut-sebut bakal jadi direktur teknik (dirtek) Timnas Indonesia. Ini kata PSSI.(Foto: Soha)

JAKARTA, iNews.id- Mantan Pelatih Timnas Vietnam Philippe Troussier disebut-sebut bakal jadi direktur teknik (dirtek) Timnas Indonesia. PSSI saat ini memang sedang mencari sosok yang tepat posisi dirtek.

Sebagaimana diketahui, posisi dirtek saat ini masih kosong setelah ditinggalkan Indra Sjafri. Indra saat ini fokus bersama Timnas Indonesia U-20 sebagai pelatih.

Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga mengatakan pihaknya sudah mengantongi nama dirtek baru. Namun, dia memang belum bisa bicara terlalu detail untuk saat ini.

"Tinggal (diumumkan), sudah di depan depan mata kok," kata Arya Sinulingga di Jakarta, Sabtu (11/5/2024).

Pria berkacamata itu pun tidak memberikan jawaban pasti saat disinggung soal rumor Philippe Troussier akan menjadi dirtek PSSI. Dia hanya meminta waktu lebih dahulu terkait sosok baru di dirtek PSSI nanti.

Editor : Ibnu Hariyanto
Artikel Terkait
Soccer
42 menit lalu

Thom Haye dan Shayne Pattynama Disanksi FIFA, PSSI Tak Melawan

Soccer
1 jam lalu

Viral Roadmap Garuda Membara, Ketua BTN Sumardji Beri Fakta Mengejutkan!

Soccer
4 jam lalu

Belanda Lolos Piala Dunia 2026, Komentar Eliano Reijnders Jadi Sorotan!

Soccer
7 jam lalu

PSSI Pantau CV 5 Kandidat Pelatih Timnas Indonesia, Bagaimana Hasilnya?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal