Pratama Arhan Cetak Gol Roket Vs Malaysia, Jurnalis Italia: Lazio Perlu Rekrut Dia

Ramdani Bur
Gol roket bek Timnas Indonesia Pratama Arhan ke gawang Malaysia di Piala AFF 2020 curi perhatian jurnalis Italia Jerry Mancini. (Foto: Instagram/pratamaaarhan8)

JAKARTA, iNews.id - Gol roket bek Timnas Indonesia Pratama Arhan ke gawang Malaysia di Piala AFF 2020 curi perhatian jurnalis Italia Jerry Mancini. Sang wartawan menyarankan agar Lazio merekrut penggawa PSIS Semarang itu.

Jerry Mancini mengunggah video gol Pratama Arhan ke gawang Malaysia di akun Twitter miliknya @jmancini8. Tifosi Lazio ini kagum dengan sepakan kaki kiri jarak jauh sang pemain yang merobek jala Harimau Malaya.

"Fullback kiri Indonesia, Pratama Arhan dengan gol yang luar biasa. Tembakan keren. @OfficialSSLazio perlu merekrutnya,” tulis Jerry Mancini.

Nama Pratama Arhan memang mencuat sepanjang 2021. Dia menggebrak sepak bola nasional dengan menjadi pemain muda terbaik Piala Menpora 2021.

Meski mentas sebagai fullback kiri, Pratama Arhan mengoleksi dua gol dan satu assist hanya dari empat pertandingan. Kemudian, pesona Pratama Arhan berlanjut bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Ranking FIFA Timnas Indonesia Anjlok, 4 Tingkat di Bawah Malaysia

Soccer
11 jam lalu

Postingan Patrick Kluivert Usai Dipecat PSSI Tembus 156 Ribu Like, Kolom Komentar Ditutup

Soccer
18 jam lalu

Netizen Ramai-Ramai Desak Erick Thohir Kembalikan Shin Tae-yong

Nasional
20 jam lalu

Anggota DPR Dukung STY Comeback, Setuju Kembali Latih Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal