Prediksi Tottenham Hotspur Vs Wolfsberger: Kans Mourinho Jawab Kritik

Fitradian Dimas Kurniawan
Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho. (Foto: REUTERS)

LONDON, iNews.id - Pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho sedang mencari pelampiasan. Dia ingin anak asuhnya menang lawan klub Austria Wolfsberger pada leg kedua babak 32 besar Liga Europa di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (25/2/2021) dini hari WIB.

Tubuh Mourinho kuyup dihujani kritik setelah kalah tiga kali beruntun di ajang Liga Inggris. Masa depan The Special One disebut-sebut sudah di ujung tanduk.

Juru taktik Portugal itu ingin menjawab kritik itu dengan kesuksesan di kancah Eropa. Tottenham kini di atas angin bakal melaju ke babak 16 Besar mengingat pada pertemuan pertama berhasil mengalahkan Wolfsberger dengan skor telak 4-1.

"Saat mengalami hasil yang buruk, Anda membutuhkan kemenangan. Saya percaya bahwa semua orang di ruang ganti tidak hanya ingin sekadar lolos, tetapi juga menang," kata Mourinho dikutip dari laman resmi klub, Selasa (23/2/2021).

"Kami akan menurunkan tim inti sama seperti pertandingan di Hungaria (leg pertama). Kami ingin bermain dengan tim terkuat," ujarnya.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
2 hari lalu

Gol Matthijs de Ligt di Injury Time Selamatkan MU dari Kekalahan di Kandang Tottenham

Soccer
9 hari lalu

Hasil Lengkap Liga Inggris: Liverpool Hajar Aston Villa, Chelsea Permalukan Tottenham

Soccer
13 hari lalu

Tottenham dan Bayern Munchen Siap Rebut Dusan Vlahovic dari Juventus

Soccer
1 bulan lalu

MU Tekor Rp1,5 Triliun Bayar Kompensasi Pemecatan Pelatih, Ini Daftarnya dari Moyes hingga Ten Hag

Soccer
2 bulan lalu

Jose Mourinho Resmi Jadi Pelatih Baru Benfica, Dikontrak hingga 2027

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal