JAKARTA, iNews.id - Inilah profil biodata Juninho Bacuna pemain Curacao yang tengah ramai diperbincangkan publik tanah air. Hal ini bermula kala Timnas Indonesia berhadapan dengan Curacao pada Selasa (27/9/2022).
Dalam laga yang digelar di Stadion Pakansari itu Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan 2-1 dari Curacao. Dua gol skuad Garuda dicetak oleh Dimas Drajad (3') dan Dendy Sulistyawan (87').
Sedangkan dari sisi Curacao, tim asuhan Remko Bicentini ini harus puas dengan satu gol dari Jeremy Antonisse (47’). Selain itu, mereka juga harus puas bermain dengan sepuluh pemain setelah Juninho Bacuna kena ganjaran kartu merah dari wasit.
Untuk lebih mengenal sosok Juninho Bacuna, simak rangkuman iNews.id tentang profil biodata Juninho Bacuna berikut ini.
Juninho Bacuna menjadi pemain pilar di skuad timnas Curacao saat melawan Timnas Indonesia kemarin.
Juninho Bacuna lahir di Groningen, Belanda pada 7 Agustus 1997. Ia merupakan adik dari Leandro Bacuna yang juga merupakan pemain Curacao.
Pemain berposisi gelandang tengah itu memulai karier dengan bergabung di tim junior Groningen FC sebelum akhirnya masuk di tim utama pada tahun 2015.
Selama tiga tahun membela klub yang bermarkas di Stadion Euroborg itu Juninho telah bermain dalam 94 laga, mencetak 4 gol serta 11 assist.
Kemudian pada tahun 2018 Juninho Bacuna pindah ke Huddersfield Town. Pemain setinggi 178 cm itu dikontrak selama tiga tahun dengan biaya transfer senilai 2,5 juta euro atau sekitar Rp36,8 miliar.
Setelah semusim berada berlaga di Premier League, Huddersfield Town terdegradasi dan harus ruun kasta ke Divisi Championship. Bersama dengan Huddersfield Town, Juninho Bacuna tercatat bermain dalam 107 lagi dan mencetak 12 gol serta 9 assist.