PSG Hajar Club Brugge, Kylian Mbappe dan Lionel Messi Cetak Brace

Fitradian Dimas Kurniawan
Striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe (kedua dari kanan) merayakan gol ke gawang Club Brugge bersama Idrissa Gueye, Achraf Hakimi dan Lionel Messi dalam laga Liga Champions 2021/2022 di Stadion Parc des Princes, Rabu (8/12/2021). (Foto: REUTERS)

PARIS, iNews.id - Paris Saint-Germain (PSG) mengalahkan Club Brugge 4-1 pada laga pemungkas Grup A Liga Champions 2021/2022. Pertandingan itu berlangsung di Parc des Princes, Rabu (8/12/2021) dini hari WIB.

Dalam laga terakhir fase grup Liga Champions itu, PSG terbantu aksi dua striker papan atas, Kylian Mbappe dan Lionel Messi. Dua bintang beda generasi tersebut sama-sama mencetak dua gol (brace) ke gawang Simon Mignolet.

Jalannya Pertandingan
Babak Pertama

Pertandingan baru berjalan 2 menit, PSG sudah langsung memimpin. Kylian Mbappe mencetak gol lewat tendangan voli. Berawal dari tembakan Nuno Mendes yang ditepis, Mbappe kemudian langsung menyambar bola.

PSG tak perlu menunggu lama untuk menggandakan keunggulannya. Pada menit ke-7, Mbappe sekali lagi menjebol gawang lawan melalui sepakannya, meneruskan umpan kiriman Angel di Maria.

Berhasil unggul, PSG tak menurunkan tempo serangannya. Mereka bahkan nyaris saja menambah keunggulannya pada menit ke-12. Sayang, tandukan Di Maria bisa ditepis kiper Brugge, Simon Mignolet.

Tak mau kalah begitu saja, Brugge mencoba untuk membangun serangan balik. Mereka kemudian nyaris saja memperkecil ketertinggalan pada menit ke-24. Namun, upaya Cisse Sandra bisa dihalau kiper PSG, Gianluigi Donnarumma.

Memasuki menit ke-37, PSG memperlebar jaraknya, kali ini, Lionel Messi yang menorehkan gol. Dia menampilkan kemampuan individunya dan memperdaya bek Brugge, sebelum melepas tembakan.

Memasuki lima menit terakhir babak pertama, PSG terus menyerang. Mbappe lalu nyaris menciptakan hattrick pada menit ke-43. Namun, sepakannya melambung dan mengakhiri babak pertama dengan skor 3-0.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
14 jam lalu

Lionel Messi Gelar Turnamen U-16: Barcelona dan Chelsea Ikutan, Real Madrid Enggak Diajak

Soccer
21 jam lalu

Lionel Messi Pecahkan Rekor Neymar, Argentina Bantai Puerto Rico

Soccer
2 hari lalu

AC Milan Catat Laba Tertinggi dalam Sejarah Klub, Pendapatan Tembus Rp9,49 Triliun

Soccer
5 hari lalu

Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa: Prancis dan Jerman Pesta Gol, Belgia Tertahan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal