PSSI Bocorkan Ciri-Ciri Pelatih Timnas Indonesia yang Baru: Orang Belanda, Rekornya Bagus!

Andika Rachmansyah
Ketum PSSI, Erick Thohir membocorkan ciri-ciri pelatih Timnas Indonesia yang baru. (Foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Ketum PSSI, Erick Thohir membocorkan ciri-ciri pelatih Timnas Indonesia yang baru. Dia memastikan sosok tersebut berasal dari Belanda.

Hal itu diungkapkan Erick Thohir, di Menara Danareksa, Senin (6/1/2024) siang WIB. Dia tidak mengungkap secara detail siapa sosok tersebut, melainkan hanya memastikan sang pelatih memiliki rekam jejak yang bagus.

“Benuanya Eropa, negaranya Belanda. Ya, rekornya bagus,” kata Erick kepada wartawan, Senin (6/1/2024).

Erick mengungkapkan pelatih asal Belanda itu akan diikat kontrak selama dua tahun. Kemudian ada opsi perpanjangan dua tahun.

“Kontraknya 2 (tahun) plus 2 (tahun),” terang Erick.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
17 jam lalu

Patrick Kluivert Dukung Jordi Cruyff Jadi Dirtek Ajax Amsterdam

Soccer
2 hari lalu

Giovanni van Bronckhorst Masih Berpeluang Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
2 hari lalu

3 Bintang Timnas Indonesia Menghilang dari Sesi Latihan Persib jelang Vs Persik

Soccer
2 hari lalu

Waketum PSSI Bahas Pengumuman John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal