Publik Terkejut! Nama Pelatih Ini Jadi Kandidat Pengganti Arne Slot usai Liverpool Dibantai PSV

Reynaldi Hermawan
Situasi di Liverpool semakin genting setelah munculnya satu nama mengejutkan yang dikabarkan siap menggantikan Arne Slot sebagai pelatih The Reds (Foto: Tottenham)

Situasi Slot: Di Bawah Tekanan, Tapi Belum di Ujung Tanduk

Sebuah sumber internal Liverpool memberikan gambaran mengenai posisi Slot saat ini.

“[Apakah dia dalam bahaya?] Ya dan tidak – dia berada di bawah tekanan, tetapi tidak sehitam-putih yang dikatakan beberapa orang. Kami sedang mengalami masa sulit… Kami memasuki siklus baru,” ujar sumber tersebut kepada TEAMtalk.

Menurut sumber itu, Liverpool masih memberi ruang bagi Slot, mengingat masa transisi setelah era panjang Jurgen Klopp. Namun demikian, mereka memperingatkan bahwa “tiga atau empat hasil buruk lagi” bisa mengubah segalanya.

Respons Arne Slot: Tidak Panik dan Merasa Masih Didukung

Setelah kekalahan dari PSV, Slot ditanya langsung apakah ia merasa posisinya terancam.

"Saya merasa aman, saya baik-baik saja, saya mendapat banyak dukungan dari atas," tutur Slot.

Slot melanjutkan, "Akan menyenangkan untuk membalikkan keadaan dan meraih kemenangan, tentu saja… Ini bukan pertama kalinya saya berada di posisi sulit, tetapi sudah saatnya kita membalikkan keadaan."

Liverpool selanjutnya akan mencoba bangkit saat menghadapi West Ham United akhir pekan ini di Stadion London. Pertandingan tersebut diyakini dapat menentukan arah masa depan Slot—dan mungkin masa depan proyek Liverpool secara keseluruhan.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
2 bulan lalu

Cara Nonton Link Live Streaming Persib Vs Lion City Sailors Malam Ini, Gampang Banget!

Soccer
5 jam lalu

Jurgen Klopp Ditanya Peluang Melatih Real Madrid, Jawabannya Cuma Pakai Emoji

Soccer
18 jam lalu

Baru Keluar dari Real Madrid, Xabi Alonso Langsung Jadi Favorit Pelatih Liverpool

Soccer
1 hari lalu

Marc Guehi Jadi Rebutan Raksasa Liga Inggris, Liverpool dan Arsenal Siaga 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal