Rayakan Rekor Gol Messi, 160 Kiper yang Dibobol La Pulga Dapat Bir Spesial

Fitradian Dimas Kurniawan
Kapten Barcelona Lionel Messi merayakan golnya ke gawang Real Valladolid pada pekan ke-15 Liga Spanyol 2020/2021 di Estadio Municipal Jose Zorrilla, Rabu (23/12/2020) dini hari WIB. (Foto: REUTERS)

BARCELONA, iNews.id - Baru-baru ini, Lionel Messi mencetak rekor baru sebagai pencetak gol terbanyak untuk satu klub. Dengan total 644 gol untuk Barcelona, striker berjuluk La Pulga itu melewati rekor legendaris Brasil, Pele, yang membuat 643 gol saat membela Santos.

Seperti dikabarkan The Sun, Jumat (25/12/2020), produsen bir, Budweiser, merayakannya dengan mengirimkan satu botol bir untuk setiap gol yang dicetak Messi kepada kiper yang pernah dijebolnya.

Setiap botol pun diberi nomor yang menunjukkan urutan gol yang dicetak Messi. Salah satunya adalah Gianluigi Buffon yang mendapat nomor 514 dan 515, akibat dua gol pada Liga Champions 2017 lalu.

Gianluigi Buffon mendapat dua botol bir karena pernah dua kali dijebol Lionel Messi. (Foto: Instagram @gianluigibuffon)

“Terima kasih atas birnya. Saya akan menganggapnya sebagai pujian. Kami sudah bersaing selama bertahun-tahun. Selamat atas rekor 644 gol, Lionel Messi. Sungguh pencapaian yang tak bisa dipercaya,” kata Buffon di akun Twitter milknya.

Total, sudah ada 160 kiper yang gawangnya dijebol oleh Messi. Penjaga gawang yang paling sering dibobol oleh Messi adalah mantan kiper Valencia, Diego Alves. Messi sudah 19 kali melewati penjagaannya.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
3 hari lalu

5 Striker Calon Pengganti Robert Lewandowski di Barcelona, Ada Pemain Muslim Dortmund!

Soccer
4 hari lalu

Sindir Lamine Yamal Usai El Clasico, Sikap Jude Bellingham Tuai Kritik 

Soccer
4 hari lalu

Ngamuk Saat Diganti di El Clasico, Vinicius Jr Ancam Tinggalkan Real Madrid

Soccer
5 hari lalu

El Clasico Makin Seru! Ribuan Fans Padati Nobar Real Madrid Vs Barcelona Bareng Vision+ dan Indovision di Jakarta

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal