JAKARTA, iNews.id – Beberapa kelompok suporter sepak bola Tanah Air kompak dalam memerangi virus corona (COVID-19) di Indonesia. Mereka meluapkan empatinya dengan melakukan berbagai kegiatan sosial yang mengundang pujian PT Liga Indonesia Baru (LIB).
Virus yang berasal dari Wuhan, China, itu sudah menjangkiti 1.529 orang di negeri ini, dengan 136 pasien meninggal dunia.
Sejumlah suporter klub Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, PSM Makassar, dan PSS Sleman menggelar aksi sosial sebagai bentuk kebersamaan memerangi COVID-19.
Suporter Persija The Jakmania menggelar penggalangan dana yang nantinya akan disalurkan melalui lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT) untuk kemudian diserahkan kepada tenaga medis serta pihak-pihak yang membutuhkan dalam penanganan virus corona.
The Jakmania menggulirkan aksi ini dengan tajuk “Jaga Jakarta”. Setiap donator bisa memberikan sumbangannya secara langsung atau dengan cara membeli kaus.