Ternyata kemenangan melawan Indonesia membuat pemain China jumawa. Gelandang China, Xie Wenneng menyebut kualitas pemain naturalisasi Timnas Indonesia hanya pemain level dua Asia.
"Pemain-pemain naturalisasi Timnas Indonesia hanyalah pemain kelas dua di Asia, bukan? Kemampuan kami tidak kalah dengan mereka," kata Xie Wenneng dikutip dari Dongqiudi, Kamis (17/10/2024).
Pemain China lain, Wei Shihao bahkan menilai kualitas rekan-rekannya jauh lebih baik dari pemain Timnas Indonesia. Menurutnya, pemain naturalisasi Indonesia hanya unggul karena bermain di Eropa saja.
"Sebenarnya kami tidak berpikir tim Indonesia lebih kuat. Mereka hanya memiliki beberapa pemain naturalisasi yang bermain di luar negeri. Pemahaman mereka tidak sebaik dari kami," katanya.