Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Garuda Pertiwi Diharapkan Cetak Sejarah Lagi

Andri Bagus Syaeful
Timnas putri Indonesia akan meladeni Singapura pada semifinal Piala AFF Putri 2024 di New Laos National Stadium, Vientiane, Laos, Senin (2/12/2024). (Foto: PSSI)

VIENTIANE, iNews.idTimnas putri Indonesia akan meladeni Singapura pada semifinal Piala AFF Wanita 2024. Garuda Pertiwi diharapkan mencetak sejarah lagi di ajang ini. 

Duel bersejarah antara Indonesia vs Singapura bakal tersaji pada semifinal Piala AFF Putri 2024 di New Laos National Stadium, Vientiane, Laos, Senin (2/12/2024). 

Timnas Putri Indonesia berstatus sebagai runner up Grup B dengan empat poin. Sementara itu, Singapura melaju  dengan status juara Grup A. 

Anggota Exco PSSI Muhammad mendukung penuh langkah Timnas Putri Indonesia dalam semifinal Piala AFF 2024. Sebab, ini menjadi kesempatan tim asuhan Satoru Mochizuki itu  mencetak sejarah dengan berprestasi dalam ajang tersebut.

Muhammad mengatakan lolos ke babak semifinal saja sudah menjadi capaian yang cukup positif untuk Safira Ika dan kolega. Hal itu menunjukkan perkembangan yang dimiliki Timnas Putri Indonesia.

“Alhamdulillah ini pertama kali Indonesia lolos ke semifinal AFF 2024," kata Muhammad dilansir dari laman PSSI, Minggu (1/12/2024).

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Soccer
1 hari lalu

Respons Indra Sjafri Pimpin Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 

Soccer
1 hari lalu

Erick Thohir Beberkan Kriteria Pelatih Baru Timnas Indonesia: Harus Lebih Baik dari STY dan Kluivert!

Soccer
1 hari lalu

Nova Arianto Naik Kelas Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20

Soccer
1 hari lalu

PSSI Tanggapi Kabar Jepang Keluar dari AFC: Itu Hoaks dan Bikin Malu Indonesia!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal