Meski sadar akan kekuatan lawan, Emil Audero melihat sisi positif dari laga pembuka ini. Bermain di stadion legendaris seperti San Siro, menurutnya, bisa menjadi pemacu semangat dan ujian karakter yang sangat berharga bagi Cremonese.
"Memulai di stadion seperti San Siro dapat membantu kami. Saya melihat sisi positifnya: ini akan menjadi ujian yang penting," tegas Emil.
"Pelatih telah memberi kami perasaan bahwa ia tidak akan menyerah sampai detik terakhir, dan faktanya, kami akan selalu proaktif dan percaya pada hal itu sampai akhir," tukasnya.
Cremonese bertekad tampil all-out dan menciptakan kejutan dengan merebut poin penuh dari markas Milan. Emil dan rekan-rekannya tahu bahwa hasil di pekan pertama bisa menjadi momentum penting dalam misi bertahan di Serie A musim ini.
Pertandingan kontra AC Milan bukan sekadar pembuka musim, tetapi juga ajang pembuktian bagi Emil Audero sebagai kiper Indonesia pertama yang menjadi starter reguler di Serie A. Mampukah ia membungkam publik San Siro dan membawa tim promosi ini terbang tinggi?
Kita tunggu aksi Emil di bawah mistar, Minggu mendatang!