Wasit Ahmed Al Kaf Dapat Ancaman Santet usai Curangi Timnas Indonesia

Reynaldi Hermawan
Wasit asal Oman Ahmed Al Kaf mendapat ancaman santet hingga pembunuhan. (Foto: FIFA)

RIFFA, iNews.id - Wasit asal Oman Ahmed Al Kaf mendapat ancaman santet hingga pembunuhan dari oknum suporter Timnas Indonesia. Hal tersebut disorot Media Arab Koora.

Nama Al Kaf masih menjadi perbincangan hangat pencinta sepak bola Tanah Air. Warganet masih belum move on lantaran sang pengadil yang membuyarkan kemenangan Skuad Garuda atas Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga, Kamis (10/10/2024).

Di laga tersebut Timnas Indonesia unggul 2-1 hingga waktu normal berakhir. Al Kaf memberikan waktu tambahan enam menit.

Namun dia tak kunjung menghentikan pertandingan ketika enam menit berlalu. Al Kaf baru menyetop laga saat Bahrain mencetak gol penyeimbang menit ke-90+9.

Laga berakhir 2-2, fans Garuda murka dan menyerang akun media sosial Al Kaf hingga menghilang. Bahkan mereka membuat meme yang menyerang wasit dan mendapat perhatian Koora.

"Kelompok-kelompok fanatik dari masyarakat Indonesia mempublikasikan nomor telepon wasit tersebut, mengirimnya pesan-pesan untuk membunuhnya dan ancaman untuk menyihirnya," tulis Koora dikutip Senin (14/10/2024).

"Serta foto-foto yang seolah dipasang di jalan-jalan Jakarta yang menuntut penangkapannya," tulis mereka menambahkan.

Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait
Soccer
3 jam lalu

Aksi Gila Jay Idzes Jadi Sorotan Serie A Usai Wajahnya Jadi Tameng Kemenangan Sassuolo

Soccer
16 jam lalu

Emil Audero Murka! Sebut Kekalahan dari Pisa Memalukan

Soccer
1 hari lalu

Kevin Diks Cetak Gol Spektakuler saat Monchengladbach Hantam Koln, Statistiknya Bikin Salut!

Soccer
1 hari lalu

Kevin Diks Cetak Sejarah! Pemain Indonesia Pertama Cetak Gol di Bundesliga

Soccer
2 hari lalu

FIFA Sanksi Indonesia, Thom Haye dan Shayne Pattynama Kena Skors 4 Laga

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal