Witan Sulaeman Cetak Gol Perdana, Bintang Indonesia Jadi Pahlawan AS Trencin

Muammar Yahya Herdana
Bintang Indonesia Witan Sulaeman akhirnya mencetak gol perdana untuk AS Trencin di Liga Slovakia. (Foto: Instagram/astrencin)

Gol tersebut diawali dari pemain belakang AS Trencin yang mampu mematahkan serangan Litovsky Mikulas. Bola pun dibuang ke depan dan memberikan kesempatan bagi AS Trencin untuk melakukan serangan balik.

Beberapa permainan bola pendek dilakukan oleh AS Trencin untuk bisa menyerang secara perlahan. Dari sayap kiri, bola dilepaskan ke arah kotak penalti dan tidak bisa diantisipasi dengan baik oleh lini belakang Litovsky Mikulas.

Witan Sulaeman yang sangat siap menyerang pun langsung menyambar umpan tersebut dan memberikan gol bagi AS Trencin di menit ke-83. Tak ada lagi gol tercipta setelah gol Witan, kedua tim pun bermain imbang 1-1.

Ini merupakan gol perdana bagi Witan Sulaeman di Liga Slovakia musim ini. Sebelumnya Witan sudah pernah mencetak gol untuk AS Trencin, tapi ajang Piala Slovakia. Tentu saja hal tersebut menjadi modal yang sangat baik bagi Witan untuk memperebutkan tempat utama di timnya pada pertandingan-pertandingan berikutnya.

Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Artikel Terkait
Soccer
17 jam lalu

Gagal ke Piala Dunia, Erick Thohir Dapat Pesan Tak Terduga dari Prabowo

Soccer
17 jam lalu

PSSI Sudah Kantongi Lima Calon Pelatih Timnas Indonesia

Soccer
2 hari lalu

Publik Prancis Terpesona dengan Calvin Verdonk, Dikasih Nilai Berapa?

Soccer
2 hari lalu

Marselino Ferdinan Pamer Skill di AS Trencin, Komentar Ole Romeny dan Mauro Zijlstra Jadi Sorotan!

Soccer
2 hari lalu

Terbongkar! Ini Alasan Sebenarnya PSSI Lelet Cari Pelatih Baru Timnas Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal