SHENZHEN, iNews.id - Huawei meluncurkan CPU berbasis Advanced RISC Machine (ARM) baru. CPU dengan nama Kunpeng 920 dirancang untuk mendukung pengembangan beragam skenario komputasi.
Huawei akan berkolaborasi dengan pelaku industri lain untuk memajukan ARM dan memperkuat ekosistem baru.
“Seiring dengan perkembangan masyarakat intelligent, kami yakin pasar komputasi akan terus tumbuh bersamaan dengan semakin majemuknya jenis aplikasi dan data yang mendorong terciptanya berbagai kebutuhan baru,” kata Director of the Board and Chief Strategy Marketing Officer Huawei William Xu dalam keterangannya kepada iNews.id, Rabu (9/1/2019).
Kunpeng 920 merupakan CPU server berbasis ARM yang diklaim memiliki performa tinggi. CPU ini menggunakan proses cutting-edge 7nm dan dirancang secara independen oleh Huawei berbasis pada lisensi arsitektur ARMv8.
CPU ini mampu meningkatkan performa prosesor dengan mengoptimalkan algoritma prediksi cabang, menambah jumlah unit OP, serta meningkatkan arsitektur subsistem memori.