Cara Menambah Bot Musik di Discord, Mudah dan Cepat

Inas Rifqia Lainufar
Aplikasi Discord (Foto: Flickr)

JAKARTA, iNews.id – Sama seperti bot lain, cara menambah bot musik di Discord bisa dilakukan dengan sangat mudah. Discord sebagai aplikasi untuk memudahkan para gamer berkomunikasi selama Mabar atau main bareng ternyata juga mendukung sistem bot untuk dijalankan di dalamnya, termasuk bot musik. 

Tujuannya tentu untuk menambah keseruan pengguna saat mengakses aplikasi.
Terdapat banyak sekali bot musik yang bisa ditambahkan ke Discord, tetapi Anda bisa menggunakan bot yang paling populer, yaitu Groovy dan Rythm.

 Kedua bot ini diklaim sangat mudah digunakan dan mendukung sejumlah layanan musik yang cukup banyak. 

Oleh sebab itu, Anda harus mengikuti langkah-langkah berikut ini untuk menambahkan bot musik di Discord.

Cara menambah bot musik di Discord


Bot Groovy
-Buka aplikasi browser lalu kunjungi situs Bot Groovy, https://groovy.bot. 
-Klik tombol Add to Discord di halaman utama Bot Groovy.
-Pilih server yang ingin Anda tambahkan di kolom Add a bot to a server. 
-Jika sudah, klik tombol Authorize.
-Centang kode captcha untuk mengonfirmasi jika Anda bukan robot..
-Bot Groovy pun telah masuk ke server Discord dan bisa digunakan untuk memutar lagu.
-Pilih tab General.
-Masuk ke Voice Chat.
-Anda bisa menuliskan perintah –play (judul lagu) pada kolom pesan agar bot memutarkan lagu sesuai judul yang telah Anda tulis.
-Tuliskan perintah –lyrics jika Anda ingin menampilkan lirik lagu yang sedang diputar.
-Tuliskan perintah –next jika Anda ingin menuju ke lagu berikutnya dan   -back untuk menuju ke lagu sebelumnya diputar.
-Tuliskan perintah –pause untuk menjeda lagu yang tengah diputar.
-Jika Anda sudah tidak ingin memutar lagu, tuliskan perintah –stop.

Bot Rythm

-Buka aplikasi browser lalu masuk ke situs https://discord.com/login. 
-Anda harus bertindak sebagai administrator untuk mengelola server di Discord.
-Buka tab baru di aplikasi browser tersebut lalu kunjungi situs Bot Rythm, https://rythmbot.co/.
-Pada halaman utama Bot Rythm, klik + Add to Discord.
-Klik Invite.
-Pilih server yang ingin Anda tambahkan di kolom Add a bot to a server. 
-Jika sudah, klik tombol Authorize.

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Internasional
2 bulan lalu

Ada Aja Gebrakannya! Gen Z Nepal Pilih Perdana Menteri Baru Lewat Discord

Internet
1 tahun lalu

Lebih Aman, Discord Gulirkan Enkripsi End-to-End untuk Panggilan Audio dan Video

Internet
2 tahun lalu

Aplikasi Edit Foto Lebaran dan Mudik, Bikin Tambah Aestetik!

Internet
2 tahun lalu

5 Aplikasi Pengingat Salat Terbaik untuk HP Android, Ibadah Jadi Tepat Waktu!

Internet
2 tahun lalu

Teknologi Digital Berkembang, Jumlah Aplikasi di Indonesia Tumbuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal