Smartphone ini juga memiliki tiga buah kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 13MP, kamera portrait 2MP, dan kamera makro 2MP. Selain itu turut hadir juga kamera depan beresolusi 8MP.
Selain OPPO, Poco juga mempunyai smartphone tahan air. Adalah Poco M5s yang sudah memiliki rating IP53 yang tahan air dan juga debu. Ini bisa membuat pengguna merasa lebih bebas ketika menggunakannya.
Secara spesifikasi, Poco M5s sudah dibekali layar AMOLED berukuran 6,43 inci. Resolusi gambar yang mampu dihasilkan adalah Full HD Plus yang cukup jernih dan tajam. Sektor fotografinya dilengkapi kamera utama 64MP dan kamera depan 13MP.
Sekarang datang dari Vivo. HP ini bisa dipertimbangkan karena memiliki sertifikasi IP54 yang tahan debu dan percikan air. Untuk layarnya menggunakan panel AMOLED 6,44 inci yang beresolusi Full HD Plus.
Vivo V25e hadir dengan membawa kamera belakang 64MP dan kamera depan 32MP . Dalam menopang performanya mengandalkan prosesor Helio G99 yang dipadu dengan RAM hingga 12GB serta ROM hingga 256GB.