5. Realme C51
Di urutan terakhir ada realme C51. Hadir dengan membawa layar LCD berukuran 6,7 inci, bodinya juha ramping dengan ketebalan di angka 7,99mm dan tekstur matte.
Hp ini dilengkapi dengan kamera AI 50MP yang dapat menghasilkan gambar melalui berbagai mode kamera, termasuk Mode Potret, Mode Beauty, HDR, Pengenalan Wajah, Filter, dan Kontrol Efek Bokeh.
Di sektor dapur pacu, realme C51 ditenagai oleh prosesor Unisoc T612 yang dipadukan dengan RAM 4GB dan ROM hingga 128GB. Baterainya berkapasitas 5000mAh yang mendukung 33W SUPERVOOC Charge.