Android Go Jangkau 200 Juta Pengguna

Intan Rakhmayanti Dewi
Android Go Jangkau 200 Juta Pengguna (Foto: Android Go)

JAKARTA, iNews.id - Sistem operasi Google versi ringan, Android Go telah menjangkau lebih dari 200 juta pengguna. Sekarang, pengguna Android Go akan menerima pembaruan ke Android 12 Edisi Go. 

Google pertama kali meluncurkan Android Go pada 2017 lalu. Versi 'lite' ini menawarkan pengalaman Android yang lebih lancar bagi pengguna di perangkat dengan RAM 2 GB atau kurang. Sekarang, Google juga telah mengumumkan beberapa perangkat terjangkau akan menerima pembaruan ke Android 12 edisi Go, demikian dikutip dari The Verge.

Dalam pembaruan ini Google akan menghadirkan sejumlah fitur dari Android 12 standar yang baru dirilis di perangkat Andorid. Ponsel dengan Android 12 (edisi Go) akan membuka aplikasi hingga 30 persen lebih cepat dan dengan animasi yang lebih halus. 

Google mengatakan aplikasi akan terbuka tanpa delay terlalu lama. Fitur lain, seperti dasbor privasi yang sudah tersedia dalam versi standar Android 12, juga akan tersedia pada versi Go . 

Saat ini, masih belum jelas perangkat mana yang akan mendapatkan pembaruan Android 12 versi Go atau kapan tepatnya pembaruan akan diluncurkan. Google mengatakan itu pembaruan itu direncanakan rilis pada 2022, namun juga belum pasti.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Gadget
1 tahun lalu

Tips Melindungi Ponsel iOS dan Android dengan Baik versi NSA

Internet
1 tahun lalu

Cara Memperbaiki File Corrupt di Android, Khusus untuk Video

Gadget
6 tahun lalu

Android 10 Go Edition Akan Sambangi Ponsel Nokia Tahun Depan

Gadget
7 tahun lalu

Samsung Umumkan Kehadiran Smartphone Android Go Pertamanya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal