Saat itu, salah seorang bule yang memerankan sebagai Lionel Messi, memberikan sebuah trofi kepada si bocah tersebut. Saat memberikan trofi, bule itu menyampaikan sebuah kalimat dalam bahasa Spanyol.
“Tu eres el mejor portero del mundo,” kata Lionel Messi KW tersebut.
Kemudian si bocah yang bertugas sebagai kiper itu pun bertanya, "Artinya apa bang Messi?”.
Lionel Messi KW itu pun menyebut si bocah sebagai kiper terbaik di dunia.
Setelah itu, si bocah terbangun dari mimpinya. Begitulah asal-usul meme ‘Artinya apa bang Messi?’
Dalam bahasa gaul, kata "bang messi" sering digunakan dalam unggahan ataupun komentar di media sosial. Biasanya mereka menggunakan kata "bang messi" saat menanggapi sesuatu hal yang belum diketahui.
Kata "bang" adalah bentuk sapaan informal untuk laki-laki, sedangkan "messi" adalah nama pemain sepak bola dunia, Lionel Messi.
Berikut adalah beberapa contoh penggunaan kata "bang messi" dalam bahasa gaul:
"Tadi gw liat ada orang aneh, dia ngomong-ngomong sendiri. Bang messi maksudnya apa ya?"