JAKARTA, iNews.id - Cara bayar Akulaku lewat DANA menarik untuk dibahas kali ini.
Tersedianya berbagai aplikasi marketplace memudahkan banyak orang untuk mengajukan pinjaman online.
Salah satu aplikasi marketplace yang cukup banyak digunakan saat ini adalah Akulaku.
Aplikasi satu ini menawarkan fasilitas pinjaman dana tunai dan pay later cicilan tanpa kartu kredit.
Setelah melakukan pembelian, pengguna dapat membayar sejumlah nominal yang ditentukan melalui beberapa kali angsuran sesuai kesepakatan awal.