JAKARTA, iNews.id – Cara record Zoom di HP ternyata bukan perkara yang sulit, terlebih jika kamu adalah host rapat virtual pada aplikasi tersebut. Namun jika kamu hanya peserta biasa, kamu memang perlu meminta izin record atau merekam layar saat meeting pada host.
Fitur perekaman layar ini akan memprmudah kamu jika ingin menonton kembali rekaman rapat yang telah berlangsung. Apabila kamu pelajar atau mahasiswa yang sedang melangsungkan kelas di Zoom meeting, maka fitur record akan mempermudah kamu untuk menyimpan materi pelajaran yang disampaikan oleh guru atau dosen.
Adapun panduan merekam layar Zoom meeting melalui HP Android dan iOS adalah sebagai berikut.
-Buka aplikasi Zoom di ponsel Android.
-Login ke akun Zoom milikmu dengan klik Sign in menggunakan akun Google atau email dan password yang telah terdaftar.
-Pada halaman utama aplikasi, klik fitur Join.
-Tuliskan meeting ID dan passcode lalu klik Join.
-Kamu juga bisa bergabung ke Zoom meeting menggunakan link undangan yang dibagikan oleh host atau penyelenggara rapat online.
-Saat sudah berada di Zoom meeting, klik More atau ikon bergambar titik tiga horizontal di bagian pojok kanan bawah layar.
-Klik Record.
-Jika sudah diizinkan oleh host untuk merekam layar, maka akan muncul tampilan recording di layar Zoom meeting pada ponselmu.
-Klik Stop untuk berhenti melakukan perekaman layar.
-Masuk ke aplikasi Zoom di iPhone.
-Login ke akun Zoom milikmu dengan klik Sign in menggunakan akun Google atau email dan password yang telah terdaftar.
-Pada halaman utama aplikasi, klik fitur Join.
-Tuliskan meeting ID dan passcode lalu klik Join untuk bergabung ke rapat.
-Kamu juga bisa bergabung ke Zoom meeting menggunakan link undangan yang dibagikan oleh host atau penyelenggara rapat online.