Instagram Gulirkan Suggested Post di Akhir Feed

Dini Listiyani
Instagram gulirkan suggested post (Foto: Instagram)

MENLO PARK, iNews.id - Instagram memperluas feed mereka dengan meluncurkan suggested post. Nantinya, postingan dari akun yang tidak di-follow akan muncul usai Anda mencapai akhir feed.

Hingga saat ini, feed sepenuhnya ditentukan oleh preferensi pengguna dan orang yang mereka ikuti. Selama beberapa tahun terakhir, Instagram telah menampilkan pesan kepada pengguna saat mereka mencapai akhir feed.

Dengan suggested post, mereka akan memiliki opsi untuk terus menggulir melewati penanda itu untuk melihat lebih banyak konten. Post yang disarankan tidak akan sama dengan postingan yang muncul di Explore, sebagaimana dikutip dari The Verge, Kamis (20/8/2020).

Post akan dikaitkan dengan konten yang sudah diikuti orang. Sedangkan Explore, kata Head of Product di Instagram Home Julian Gutman, bertujuan untuk mengarahkan orang ke konten yang berdekatan.

Namun, Gutman tidak memberikan informasi mengenai seberapa sering orang benar-benar mencapai akhir feed mereka setiap hari. Langkah ini terasa seperti pembalikan besar dari sikap Instagram dua tahun lalu dalam segi screen time.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Buletin
2 hari lalu

Ngeri! 110 Anak Direkrut Teroris Lewat Game Online dan Instagram

Seleb
15 hari lalu

Viral Jisoo BLACKPINK Tulis Bahasa Indonesia di Postingan Instagram, Fans Histeris!

Seleb
17 hari lalu

Viral Sabrina Alatas Tutup Komentar Instagram usai Diserbu Netizen

Seleb
29 hari lalu

Kaget! Hamish Daud Batasi Komentar Instagram saat Rumor Digugat Cerai Raisa Viral

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal