Jurus Ngonten @ibubikinkonten Biar Bisnis Online Makin Cuan

Tangguh Yudha
Jurus Ngonten @ibubikinkonten Biar Bisnis Online Makin Cuan (Foto: BuddyKu)

JAKARTA, iNews.id - Kalau Buddies tertarik berbisnis secara online, coba deh cek akun instagram @ibubikinkonten. Lewat akun ini, content creator Hani Afandiyah berbagi jurus jitu mengelola akun bisnis.

Dalam podcast Kreatalk With Superbuddies, Hani mengungkapkan bahwa punya target pasar yang jelas sangat penting bagi seorang content creator, terlebih jika Buddies membuat konten untuk akun bisnis.

“Kalau jadi content creator sebaiknya kita punya target market spesifik agar kontennya dapat relate dengan mereka. kalau pengen jadi content creator terus menargetkan seluruh pengguna instagram itu bakalan nggak relate dan bakalan susah grow akun kita,” kata Hani.

Cara termudah menentukan target market adalah dengan menyesuaikannya dengan profil kita sendiri. Kalau Buddies adalah seorang karyawan misalnya, kamu bisa menjual sebuah produk dengan target pengguna kalangan pekerja.

Karena alasan itu pula, akun instagram Hani ditargetkan untuk viewers ibu-ibu. “Saya kan seorang ibu-ibu dan pernah punya online shop. Makanya saya targetkan khusus untuk ibu-ibu pemilik online shop. Kenapa sih targetnya harus menyesuaikan kita dulu? Agar kita tahu kebutuhan market kita,” ujarnya.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internet
2 tahun lalu

Cara Mudah Memahami Ilmu Digital Marketing ala Konten Kreator Ajazil Hawaris

Internet
2 tahun lalu

Bikin Konten Sosial Media Jadi Lebih Efektif Menggunakan AI ala Sultan Azizul @sazporto

Internet
2 tahun lalu

Farry Rizkita: Pentingnya Relasi dan Konsistensi untuk Para Freelancer

Internet
2 tahun lalu

Yudha Tri Rizkianto @alphaworks.id: Para Freelancer Wajib Bikin Konten di Sosmed, Ini Alasannya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal