MNC e-Fest 2021: Ikuti Kiko Run Competition Berhadiah Ratusan Juta Rupiah, Daftar di Sini!

Siska Permata Sari
Menyambut HUT ke-32 MNC Group, Kiko Run Competition kembali hadir memeriahkan acara MNC e-Fest 2021 dengan membagikan hadiah bernilai ratusan juta rupiah. (Foto: MNC)

JAKARTA, iNews.id - Ada kabar gembira bagi para gamer di bulan ini. Dalam rangka menyambut HUT ke-32 MNC Group, Kiko Run Competition kembali hadir memeriahkan acara MNC e-Fest 2021 dengan membagikan hadiah bernilai total ratusan juta rupiah bagi gamer peserta lomba.

Menariknya, peserta tidak dipungut biaya alias gratis. Untuk bisa mengikuti Kiko Run Competition, Anda bisa mendaftarkan diri melalui form yang ada di aplikasi RCTI+ atau klik link berikut: https://bit.ly/KikoCompMNC_32.

“Untuk menyambut HUT ke-32 MNC Group tahun ini, PT ESI akan mengadakan Kiko Run Competition yang bisa diikuti oleh siapa saja dari semua golongan usia di Indonesia. Tidak hanya mudah untuk dimainkan, para pemain Kiko Run Competition juga akan berkesempatan memenangkan hadiah yang totalnya mencapai ratusan juta rupiah," ujar Valencia Tanoesoedibjo selaku CEO PT Esports Star Indonesia (ESI), game developer Kiko Run, di Jakarta, Kamis (21/10/2021).

Pastikan Anda mengisi data diri dengan benar dan sesuai dengan KTP atau Kartu Keluarga untuk memudahkan proses validasi data Anda. Pastikan juga Anda sudah login di aplikasi RCTI+ dan game Kiko Run di gadget. 

Jangan lupa untuk masuk ke dalam grup “KIKOMNC32” agar skor yang sudah Anda kumpulkan bisa terlihat di leaderboard game Kiko Run.

Pendaftaran Kiko Run Competition telah dimulai dari tanggal 15 Oktober lalu dan berakhir 31 Oktober 2021. Anda bisa mulai berkompetisi di Kiko Run Competition mulai dari 1 November 2021.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Film
13 jam lalu

KIKO Season 4 Episode Baru Revolt's Revolution Part 2, Minggu 9 Nov 2025 Pukul 08.00 WIB di RCTI

Film
7 hari lalu

KIKO Season 4 Episode Baru Revolts Revolution Part 1, Minggu 2 Nov 2025 Pukul 08.00 WIB di RCTI

Film
22 hari lalu

KIKO Season 4 Episode Baru Saving Captain Levit, Minggu 12 Okt 2025, Pukul 08.00 Pagi di RCTI

Film
1 bulan lalu

KIKO Season 4 Episode Baru RULES BREAKERS, Minggu 5 Okt 2025, Pukul 08.00 Pagi di RCTI Petualangan Baru Kota Asri Masa Depan

Film
2 bulan lalu

KIKO Season 4 Episode SPYWARE, Minggu 21 September 2025 Pukul 08.00 Pagi di RCTI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal