Mudah Banget! Begini Cara Gunakan Zoom di Desktop dan Mobile

Okezone
Aplikasi Zoom (Foto: Google Play)

Langkah berikutnya, Zoom akan mengirimkan Anda email dengan link konfirmasi. Klik pada link itu untuk menuju Sign Up Assistant Zoom dan masuk menggunakan kredensial Anda. Langkah selanjutnya, unduh aplikasi desktop / Zoom klien dari situs web Zoom untuk akses mudah.

Untuk memulai Zoom Meeting, Anda perlu log in menuju akun Zoom Anda. Arahkan kursor Anda di atas tombol 'Host a Meeting' di sudut kanan atas layar, dan pilih salah satu opsi berikut, With Video On, With Video Off dan Screen Share Only.

Situs web akan mengarahkan Anda ke aplikasi Zoom dan memulai rapat. Di sini, Anda dapat mengedit pengaturan rapat atau menyalin "URL Undangan" yang Anda kirim ke peserta.

Platform Mobile
Unduh aplikasi Zoom iOS atau Android dari App Store / Play Store. Langkah berikutnya, daftar atau masuk ke Zoom dengan mengikuti instruksi di layar yang mirip dengan proses desktop.

Untuk memulai Zoom Meeting, langkah pertama, buka aplikasi Zoom seluler dan masuk ke akun Anda. Berikutnya, ketuk ikon oranye "New Meeting" yang muncul di layar Anda. Kemudian, edit pengaturan rapat sesuai dengan preferensi Anda (seperti mematikan video untuk peserta, menggunakan ID Rapat Pribadi, dan lain-lain). Setelah selesai, ketuk tombol biru "Start A Meeting".

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internasional
4 bulan lalu

Putin Ancam Cekik Raksasa Teknologi AS: Balas Dendam Ekonomi ala Rusia?

Internasional
4 bulan lalu

Putin Beri Sinyal Blokir Microsoft dan Zoom di Rusia, Ini Alasannya

Internet
1 tahun lalu

Zoom Kini Bisa Tampung 1 Juta Peserta, Pengguna Bisa Gelar Acara Besar

Internet
2 tahun lalu

Zoom AI Companion Kini Tersedia dalam Bahasa Indonesia, Permudah Komunikasi Selama Meeting

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal