Pemilik @X Curhat Akunnya Diambil Twitter, Padahal Mau Dikomersialkan

Wahyu Sibarani
Pemilik @X Curhat Akunnya Diambil Twitter (Foto: Ist)

Benar saja, Hwang benar-benar tidak bisa masuk ke akun Twitter @X. Sekarang kepemilikan akun itu sudah di tangan Elon Musk dan Twitter. 

"Mereka memang mengirim pemberitahuan melalui email tapi mereka sama sekali tidak pernah menghubungi saya langsung," ujar Gene X Hwang.

Dia mengaku punya niat mengomersialkan akun Twitter @X itu ke Elon Musk saat tahu ada perubahan brand dan nama. Sayangnya, niat itu tidak kesampaian karena alih-alih mendapat uang, Musk dan Twitter justru mengambil paksa akun tanpa kompensasi apa pun. 

"Mereka mengambil begitu saja," ucap Gene X Hwang yang kini punya akun Twitter baru @x12345678998765.

Cara tersebut justru dikritik banyak orang. Situs Mint mengatakan sejak memegang kendali penuh Twitter, Elon Musk sangat banyak melakukan hal yang sangat tidak patut.

Dia baru-baru ini bahkan ketahuan tidak membayar sewa kantor pusat Twitter yang ada di San Fransisco, Amerika Serikat. Belum lagi masalah uang pesangon karyawan Twitter yang dipecat sepihak. Ternyata uang pesangon itu belum juga diberikan.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internet
19 hari lalu

Video Syur Seliweran di X, Elon Musk Bayar Denda Rp80 Juta ke Indonesia!

Nasional
20 hari lalu

Buntut Konten Porno, X Bayar Denda Rp80 Juta ke Komdigi

Internet
1 bulan lalu

Bos Cloudflare Minta Maaf usai Kiamat Internet Semalam

Nasional
2 bulan lalu

Cloudfare Down Bikin Situs X hingga ChatGPT Sulit Diakses, Inikah Penyebabnya?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal