Sedih Banget Bocah Perempuan Menangis Menjerit Tak Bisa Nonton TV: Pak Jokowi Saya Gak Kebeli STB

Elvira Anna
Video viral bocah perempuan menangis menjerit-jerit tak bisa nonton TV. (Foto: TikTok)

JAKARTA, iNews.id – Penderitaan rakyat yang tidak bisa menonton karena kebijakan Pemerintah mematikan TV analog terus bermunculan di media sosial. Bahkan baru-baru ini video seorang bocah perempuan menangis menjerit-jerit viral setelah diunggah oleh akun @nullelah30. 

Dilihat dari video bocah perempuan itu menangis di lantai karena tak bisa menonton televisi. Sang ibu pun menjelaskan kalau televisinya mati tak bisa dipakai lagi. 

“TVnya tak ada, TVnya mati,” kata @nullelah30 dilansir dari video TikTok, Minggu (6/11/2022). 

Video TikTok berdurasi 23 detik itu pun sudah dilihat lebih dari 2 juta kali. Dalam video sang ibu juga menuliskan betapa sedihnya sang anak tidak bisa menonton lagi. Ibu tersebut bahkan menuliskan pesan pada Presiden Jokowi tentang kesedihannya itu.

“Lihat pak Jokowi anak saya ngamuk. Saya gak kebeli set top box. Boro-bro buat beli begituan, buat jajan aja ngos-ngosan,” tulisan akun @nullelah30. 

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Internasional
2 tahun lalu

Peristiwa Sejarah 2 November, Raja Arab Saudi Digulingkan dan Jimmy Carter Terpilih Jadi Presiden AS

Elektronik
3 tahun lalu

TV Analog Dimatikan, Warganet Surabaya: Lagi Asyik Nonton Padahal

Internet
3 tahun lalu

Beredar Video gegara TV Analog Mati, Pria Ini Ngamuk Banting TV Baru

Nasional
3 tahun lalu

Survei Poltracking: Mayoritas Publik Tak Setuju TV Analog Dimatikan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal