“Korban ingin sendiri dulu, jadi kami menghargai itu. Teman-teman KemenPPPA juga akan menjangkau korban. Kami akan memberikan pendampingan psikis,” kata Ratna.
KemenPPA mengapresiasi keberanian korban untuk speak up melalui media sosial. “Intinya kami mengapresiasi keberanian korban untuk speak up lewat media sosial, dan kita tetap mengecam kasus ini,” tuturnya.
Sekadar informasi, selebgram Intan Nabila mengunggah video CCTV yang memperlihatkan dirinya dianiaya oleh sang suami, Armor Toreador di kediamannya di kawasan Bogor, Jawa Barat.