Zoom Bakal Tambahkan Translate Real Time untuk 12 Bahasa Tahun Depan

Dini Listiyani
Zoom Bakal Tambahkan Translate Real Time untuk 12 Bahasa Tahun Depan (Foto: Mashable)

JAKARTA, iNews.id - Zoom mengatakan fungsi translate real-time akan aktif dan berjalan tahun depan untuk 12 bahasa. Perusahaan mendemonstrasikan fitur itu pada acara Zoomtopia tahunannya. 

Zoom berpendapat itu akan membantu meruntuhkan hambatan bahasa selama video call. Dalam demo, karyawan Zoom berbicara bahasa Inggris dan aplikasi konferensi menerjemahkan kata-kata secara real-time menggunakan subtitle yang ditulis dalam bahasa Jepang dan kemudian Mandarin. 

Karyawan lain kemudian berbicara bahasa Jerman, dan aplikasi menerjemahkan kata-kata itu ke dalam bahasa Inggris. Teknologi ini menggunakan algoritma bertenaga AI untuk mentranskripsikan apa yang dikatakan pembicara ke dalam teks. 

Zoom kemudian menggunakan program machine translation untuk mengubah teks ke bahasa lain. Fungsi terjemahan real time berasal dari startup Jerman bernama Kites, yang diperoleh Zoom pada bulan Juni, sebagaimana dikutip dari Mashable. 

Zoom belum menentukan 12 bahasa mana yang akan didukung fitur tersebut, tapi Portugis dan Korea juga ditampilkan dalam demo. Zoom juga tidak mengatakan apakah akan mengenakan biaya untuk fitur terjemahan. 

Fitur besar lainnya yang datang ke Zoom adalah perluasan layanan transkripsi otomatis aplikasi ke 30 bahasa lain. Saat ini, fitur tersebut hanya mendukung transkripsi waktu nyata untuk bahasa Inggris, tapi setelah diaktifkan, fitur ini dapat menawarkan layanan teks tertutup, sehingga ideal untuk pengguna yang mengalami gangguan pendengaran.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Internasional
6 bulan lalu

Putin Ancam Cekik Raksasa Teknologi AS: Balas Dendam Ekonomi ala Rusia?

Internasional
6 bulan lalu

Putin Beri Sinyal Blokir Microsoft dan Zoom di Rusia, Ini Alasannya

Internet
1 tahun lalu

Zoom Kini Bisa Tampung 1 Juta Peserta, Pengguna Bisa Gelar Acara Besar

Internet
2 tahun lalu

Zoom AI Companion Kini Tersedia dalam Bahasa Indonesia, Permudah Komunikasi Selama Meeting

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal