JAKARTA, iNews.id - Apple telah membuat lampu indikator untuk menunjukkan apakah mikrofon atau kamera perangkat sedang digunakan. Ini sebabnya beberapa pengguna Mac telah menyatakan keprihatinannya atas aplikasi Zoom Mac.
Meski panggilan sudah berakhir, aplikasi Zoom tampaknya masih mengakses mikrofon komputer, berpotensi mendengarkan pengguna meski meeting telah berakhir. Satu-satunya cara untuk memperbaikinya adalah dengan menutup aplikasi sepenuhnya.
Masalah awalnya dilaporkan pada 2021 dan Zoom mendorong pembaruan menjelang akhir tahun. Seharusnya pembaruan sudah mengatasi masalah, tapi pengguna masih melaporkan itu tetap ada.
Ada pembaruan lain bulan lalu, yang memperbaiki masalah untuk beberapa pengguna. Tapi, beberapa pengguna di macOS Monterey mengklaim, itu masih menjadi masalah bagi mereka, sebagaimana dikutip dari Ubergizmo.
Sayangnya, tidak diketahui ini khusus untuk macOS Monterey atau apakah bug di aplikasi bersifat universal di berbagai versi macOS. Sampai masalah ini teratasi sepenuhnya, jika Anda masih melihat indikator mikrofon atau kamera bahkan setelah panggilan berakhir dan Anda menutup telepon, hal terbaik yang harus dilakukan adalah keluar dari aplikasi.