Mahasiswa Astronomi Berhasil Temukan 17 Planet Baru, Salah Satunya Seukuran Bumi

Dini Listiyani
Mahasiswa astronomi temukan 17 planet baru (Foto: Michelle Kunimoto)

OTTAWA, iNews.id - Mahasiswa astronomi University of British Columbia Michelle Kunimoto telah menemukan 17 planet baru, termasuk dunia yang berpotensi dihuni. Dia berhasil menemukan planet berkat menyisir data yang dikumpulkan dari misi Kepler NASA.

Selama misi empat tahunnya, satelit Kepler mencari planet, terutama yang terletak di Habitable Zone bintang-bintang mereka, di mana air cair bisa ada di permukaan planet berbatu. Temuan baru, yang diterbitkan dalam The Astronomical Journal mencakup satu planet yang sangat langka. Bernama KIC-7340288b, planet yang ditemukan Kunimoto ini hanya 1 1/2 kali ukuran Bumi, cukup kecil untuk dianggap berbatu.

"Planet ini berjarak sekitar seribu tahun cahaya. Jadi, kita tidak akan sampai di sana dalam waktu dekat. Tapi, ini adalah penemuan yang sangat menarik karena hanya ada 15 planet kecil yang dikonfirmasi di Habitable Zone yang ditemukan dalam data Kepler sejauh ini," kata kandidat Ph.D Kunimoto di departemen fisika dan astronomi yang dikutip dari Phys, Rabu (4/3/2020).

Planet ini memiliki tahun yang panjangnya 142 1/2 hari dan mengorbit bintangnya di 0.444 di Astronomical Units. Dari 16 planet baru yang ditemukan, yang terkecil hanya berukuran dua pertiga ukuran Bumi.

Sisanya berkisar dalam ukuran hingga delapan kali milik Bumi. Kunimoto tidak asing dengan menemukan planet. Dia sebelumnya menemukan empat selama gelar sarjana di UBC.

Editor : Dini Listiyani
Artikel Terkait
Sains
1 tahun lalu

Jarang Terjadi! Exoplanet Seukuran Venus Punya Suhu Mirip Bumi

Sains
2 tahun lalu

Mirip Bumi, Langit Exoplanet Ciptakan Efek Mirip Pelangi

Sains
2 tahun lalu

Teleksop James Webb Ikut Buru Exoplanet yang Baru Lahir, Peneliti Tambahkan Kekuatan Instrumen Infrared

Sains
2 tahun lalu

Venus Pancarkan Cahaya Hijau, Fotografer Bagikan Tips Melihat Fenomena Optik Atmosfer Ini

Sains
2 tahun lalu

Berkat Teleskop Hubble, Uap Air Ditemukan di Exoplanet dengan Suhu Mirip Venus

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal