Lin mengatakan teleskop resolusi tinggi tersebut akan melakukan pengamatan survei lapangan dalam dengan luas 17.500 derajat persegi, serta melakukan pengamatan halus terhadap berbagai jenis benda langit. Xuntian juga sudah dilengkapi kamera 2,5 miliar piksel.
Observatorium China itu dijadwalkan meluncur ke orbit Bumi tahun depan dengan menggunakan roket Long March 5B. Xuntian dapat memperoleh pemandangan panorama alam semesta definisi tinggi yang memiliki resolusi spasial yang kira-kira sama dengan Teleskop Luar Angkasa Hubble.
Namun, mata China yang mengorbit memiliki bidang pandang 300 kali lebih besar dari Hubble. Bidang pandang adalah luas langit yang dapat dilihat oleh teleskop dalam satu waktu.