JAKARTA, iNews.id - Alfaexpress, toko Alfamart yang ada di lokasi-lokasi spesifik siap melayani para pengendara dan pelaku perjalanan selama momen mudik Lebaran 2024. Alfaexpress pun beroperasi hampir di setiap rest area sepanjang Trans Jawa dan Trans Sumatra, stasiun KA, terminal bus, pelabuhan dan bandara telah dilengkapi dengan fasilitasdan juga produk-produk pilihan untuk di perjalanan mudik.
Corporate Communications GM Alfamart Rani Wijaya mengatakan, “Alfaexpress memang ditujukan bagi tipe konsumen yang sedang atau akan memulai perjalanan mudik, karena mereka membutuhkan pelayanan yang cepat, fasilitas lengkap dan assortment varian produk yang sesuai dengan kebutuhan mereka.”
Sebanyak lebih dari 340 Alfaexpress tersebar di jalur mudik yang meliputi rest area Trans Jawa dan Trans Sumatra, stasiun KA, bandar udara, pelabuhan dan terminal bus siap melayani segala kebutuhan pemudik selama perjalanan.
Alfaexpress, terutama yang berada di rest area menjadi tempat favorit pemudik jalur darat untuk singgah, beristirahat atau membeli kebutuhannya. Misalnya saja di Banten dan Jakarta, Alfaexpress ada di setiap rest area sepanjang Tol Tangerang-Merak, Tol Jakarta-Cikampek, dan Tol Jagorawi.
Sementara itu, di Trans Jawa wilayah Jawa Barat, Alfaexpress ada di setiap rest area sepanjang Tol Jakarta-Cikampek, Tol Palimanan-Kanci, dan Tol Purbaleunyi. Sepanjang Trans Jawa wilayah Jawa Tengah, Alfaexpress ada di setiap rest area Tol Pejagan-Pemalang, Tol Pemalang-Batang terus sampai Tol Semarang-Solo hingga ke Tol Solo-Ngawi.