Sektor UMKM Potensial Ciptakan Lapangan Kerja, Anak Muda Didukung Jadi Entrepreneur!

Vien Dimyati
Sektor UMKM Potensial Ciptakan Lapangan Kerja, Anak Muda Didukung Jadi Entrepreneur! (Foto: Ist)

Farah Savira CEO Sahara Preneur mengatakan, program ini tentu sejalan dengan upaya pemerintah dalam menciptakan wirausahawan yang berdaya saing global. ”Kolaborasi ini bertujuan memperkuat, memperluas dan membantu kesempatan para pelaku UMKM dalam mewujudkan impian mencapai kesuksesan berbisnis," kata wanita yang juga memiliki jabatan Anggota Bidang Kerja Sama Luar Negeri Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) ini. 

Sementara itu Ketua Umum Induk Koperasi Wanita Pengusaha Indonesia (Inkowapi) Sharmila Yahya mengaku optimistis dengan semangat bersinergi, langkah dalam mewujudkan satu juta wirausaha, baik dari kaum perempuan maupun generasi muda, akan sangat mudah dicapai. ”Awalnya 1.000 warung hingga kini sudah mencapai 275.926 warung rakyat tercipta berkat usaha bersama dan sukses bersama melalui pemberdayaan perekonomian,” kata Sharmila. 

Untuk itu, dalam memperluas jangkauan jiwa entrepreneurship, transformasi digitalisasi melalui inovasi teknologi sangat diperlukan di dunia kewirausahaan ini. Kadin beserta Inkowapi dan Sahara terus mengoptimalkan potensi bisnis agar menjadi sumber daya manusia yang sukses menuju peluang Indonesia Emas 2045.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Nasional
12 jam lalu

Puluhan Pencipta Lagu Laporkan LMKN ke KPK Buntut Royalti Rp14 Miliar Tak Cair

Bisnis
15 hari lalu

Rayakan Pergantian Tahun, Sorak Sorai Fest 2025 Hadirkan Panggung Musik dan Perlindungan Asuransi Bersama MNC Life

Bisnis
16 hari lalu

Menteri Ekraf Sebut Pacu Ekspor dan Serap 27,4 Juta Pekerja Sepanjang 2025

Bisnis
17 hari lalu

MNC Life dan MNC Insurance Beri Edukasi Proteksi Usaha bagi Pelaku Ekspor UMKM

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal