3 Rekomendasi Liburan ke Curug di Bandung, Tempatnya Sejuk dan Asyik untuk Piknik

Novie Fauziah
Keseruan wisata di Bandung (Foto: Instagram@ariswbr)

1. Curug Malela

Curug Malela berlokasi di Kampung Manglid, Desa Cicadas, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat. Letaknya tak terlalu jauh dari pusat kota Bandung, atau sekitar 2 jam.

Curug satu ini memiliki beberapa titik tempat mengalir atau terjunnya air. Di sekitarnya terdapat bebatuan besar, serta airnya pun cukup jernih bisa Anda manfaatkan bermain air di sungai ini. Selain itu, pemandangan alam di sekitarnya masih cukup asri, dan sejuk.

Menariknya, Curug Malela dikenal sebagai salah satu air terjun terbesar di Jawa Barat. Bentuknya hampir menyerupai Air Terjun Niagara di wilayah perbatasan Amerika-Kanada, sehingga dijuluki sebagai little Niagara.

2. Curug Layung

Selanjutnya ada Curug Layung. Lokasinya berada di kawasan Cisarua, Bandung Barat, Jawa Barat. Letaknya pun tak jauh dari Gunung Tangkuban Perahu, yang merupakan destinasi wisata terkenal dengan legenda Sangkuriang.

Curug satu ini memang tidak tinggi seperti pada umumnya. Tingginya hanya 4 meter saja, akan tetapi dikelilingi pemandangan yang indah dan nuansa alaminya masih terasa.

Bagi Anda yang hobi hiking, bisa menelusuri sungai di Curug Layung ini. Aliran sungainya cukup deras, airnya pun jernih dan bersih.

Harga tiket masuk Curug Layung ini cukup terjangkau, yakni Rp7.000 per orang dengan harga tersebut, Anda sudah bisa menikmati alam yang memesona.

3. Curug Sawer

Curug Sawer berlokasi di Cililin, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat. Luasnya sekitar 8 hektare dan dikelilingi oleh hutan pinus yang menambah keindahannya.

Pengelolaan Curug Sawer Cililin ini sudah cukup lama, yaitu sekitar tahun 1970-an oleh Perhutani Cililin.

Air curug ini sangat jernih dan bersih. Tak sedikit wisatawan yang berkunjung ke sini mandi di aliran sungainya. Selain itu, Anda juga bisa piknik di area hutan pinus. Menggelar tikar sambil menyantap makanan yang dibekal, akan merasakan sensasi yang menarik.

Nah bagi Anda yang tertarik bisa datang ke Curug ini. Harga tiket masuknya cukup terjangkau, yaitu hanya Rp7.500 per orang.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
4 hari lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
5 hari lalu

Macau Kini Lebih Ramah Muslim, Ini Panduan Lengkap Liburan untuk Wisatawan Indonesia

Destinasi
8 hari lalu

Keindahan Pantai Kuyon, Surga Tersembunyi di Jawa Timur

Destinasi
9 hari lalu

Keindahan Pantai Pelang Dijuluki Tanah Lot dari Trenggalek, Wajib Datang!

Destinasi
9 hari lalu

Back to Nature! Serunya Liburan di Desa Wisata Duren Sari Trenggalek

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal