Indonesia - Australia Sepakat Kerja Sama Pemulihan Pariwisata di Era New Normal

Vien Dimyati
Indonesia- Australia kerja sama di sektor pariwisata (Foto : Kemenparekraf)

Dalam pemaparannya, Regional General Manager South-South East Asia Tourism Australia Brent Anderson menambahkan, Australia juga melakukan beberapa langkah strategis untuk pemulihan di sektor pariwisata, seperti tetap menjaga hubungan dan menjalin kerja sama dengan perusahaan atau lembaga serta beberapa negara terkait industri pariwisata dan ekonomi kreatif dan mengutamakan kebutuhan, kesehatan, dan keselamatan wisatawan.

“Selain itu, Australia juga melakukan kampanye dengan konsep ‘With Love From Aus'. Kami melakukan kampanye tersebut untuk menyambut hangat wisatawan mancanegara saat pandemi Covid-19 mereda di kemudian hari,” ujar Bernard.

Sementara Dekan Fakultas Pariwisata Universitas Pancasila, Devi Roza K. Kausar, mengatakan, situasi pandemi Covid-19 membuat sektor pariwisata dan ekonomi kreatif berpikir kembali mengenai kebijakan destinasi wisata yang sesuai, seperti menekankan pada kualitas destinasi daripada kuantitas pengunjung, meningkatkan partisipasi masyarakat sekitar destinasi dan wisatawan lokal, serta lebih memerhatikan faktor kesehatan dan keamanan wisatawan.

Di masa adaptasi kebiasaan baru, Indonesia dan Australia juga sepakat untuk mengutamakan protokol kesehatan yang dianggap sangat penting bagi wisatawan. Sebab dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat akan menimbulkan kepercayaan wisatawan sehingga sektor pariwisata dan ekonomi kreatif dapat berangsur pulih kembali.

Editor : Vien Dimyati
Artikel Terkait
Destinasi
30 hari lalu

5 Destinasi Wisata di Banyuwang, Liburan Murah Tidak Bikin Kantong Jebol

Destinasi
2 bulan lalu

Nusantara International Convention Exhibition Dibuka Jadi Destinasi MICE Terbaru

Buletin
11 bulan lalu

Viral! Sensasi Kuliner ala Jepang di Kaki Gunung Ciremai

Destinasi
12 bulan lalu

Eksplorasi Tanah Air: Diskon Rp100.000 Penerbangan ke Destinasi Impian

Destinasi
12 bulan lalu

Nikmati Keindahan Indonesia: Diskon Rp100.000 untuk Petualangan Seru

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal